Aksi “Spiderman” Panjat Kubah Bersihkan Masjid Jelang Ramadhan

banner 468x60

Polewali Mandar – Pemandangan tak biasa terlihat di masjid Nurul Huda, Desa Barumbung, Kecamatan Matakali, Kabupaten Polewali Mandar, Sulawesi Barat. Tampak seorang pria mengenakan kostum spiderman tengah berada di puncak kubah masjid.

Bukan untuk bertempur seperti film superhero, namun sosok spiderman ini ternyata memiliki misi yang sungguh mulia yaitu membersihkan masjid.

Bacaan Lainnya

Berlaga bak spiderman asli, pria yang diketahui bernama Ali jeng itu tampak berjalan di puncak menara masjid sembari membawa sebuah ember berukuran kecil. Ia mengecat kubah yang sudah mulai kusam.

Selain mengecat kubah masjid, Spiderman itu juga membersihkan karpet, mengepel lantai, merapikan perlengkapan shalat bahkan membersihkan tempat wudu. (Nirwana)

banner 300x250

Pos terkait

banner 468x60

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *