Polewali Mandar – Seorang pria berinisial UD (40) diamuk massa usai kedapatan mencuri buah kakao di salah satu kebun warga di Desa Pulliwa, Kecamatan Bulo, Kabupaten Polewali Mandar, Sulawesi Barat, Rabu (9/7/2025).
Dugaan percobaan pencurian buah kakao itu terjadi sekitar pukul 12.00 wita, salah seorang warga memberi tahukan kepada pemilik kebun jika melihat terduga pelaku telah memetik buah coklat di kebunnya.
Kapolsek Wonomulyo, AKP Sandy Indrajatiwiguna, membenarkan peristiwa tersebut.
Menurutnya, setelah pemilik kebun menerima informasi pencurian buah kakao tersebut, ia bersama warga lainnya mendatangi lokasi untuk memastikan informasi tersebut.
“Namun saat tiba dilokasi mereka tidak menemukan terduga pelaku hanya berhasil mendapatkan barang bukti berupa karung yang berisikan coklat dan kulit coklat yang baru saja di kupas,” kata AKP Sandy.
Tidak berselang lama, kata Kapolsek, warga sekitar melihat terduga pelaku akan melarikan diri dan langsung membawa terduga pelaku ke kantor Desa Pulliwa.
“Terduga pelaku mengakui bahwa telah melakukan tindak pidana pencurian sebanyak 3 kali di TKP tersebut,” ungkapnya.
Ia menjelaskan jika, terduga pelaku mengalami luka memar pada bagian muka akibat sempat di massa oleh masyarakat setempat.
“Pengakuan korban serta warga sekitar bahwa akhir-akhir ini telah sering terjadinya tindak pidana pencurian buah coklat yang sangat meresahkan warga,” jelasnya.
Saat ini terduga pelaku beserta alat bukti satu karung buah kakao telah dibawa ke Polres Polman untuk penyelidikan lebih lanjut.