Ruang Redaksi – Sebanyak 53 ekor sayyang pattudu (kuda menari) meriahkan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW, di Masjid Jami Nurul Yakin, Dusun Bala I, Desa Bala, Kecamatan Balanipa, Kabupaten Polewali Mandar, Sulawesi Barat, pada Minggu (16/11/2025).

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Pelepasan arak-arakan sayyang Pattudu ini dilepas secara resmi oleh Waka Polsek Tinambung Ipda Sumarlin, bersama Camat Balanipa Abdul Malik dan Kepala Desa Bala Abd Basyid.

Arak-arakan sayyang pattudu ini diiringan musik tabuhan rebana khas suku Mandar, dengan melewati rute, dari Masjid Nurul Yakin Bala, kemudian menyusuri jalan poros Polman–Majene, berbelok di samping SD 005 Bala, melalui jalan poros Desa Bala, hingga akhirnya finis di lapangan sepak bola Desa Bala.

Sebelumnya, Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW ini dimulai dengan pembukaan oleh ketua panitia, dilanjutkan pembacaan ayat suci Al-Qur’an, sambutan-sambutan, tausiah atau hikmah Maulid Nabi Muhammad SAW, pembacaan doa, dan ditutup dengan sesi istirahat bersama.